Pengikut

Cheat Me

Indahnya Kebersamaan

Kebersamaan akan lebih bermakna setelah kita merasa kehilangan. Dan kehilangan akan lebih bermakna ketika kita saling merindukan - https://suzawa.blogspot.co.id/.

AesaWord v.01

Merupakan media pembelajaran dalam bentuk games tebak kata untuk memotivasi siswa belajar - https://suzawa.blogspot.co.id.

Kegiatan Outing

Merupakan sarana efektif dalam pembelajaran yang melibatkan siswa untuk melakukan sesuatu pembelajaran dengan real - https://suzawa.blogspot.co.id.

Kegiatan Perjusa

Berbagai macam keterampilan dan melati kemandirian siswa dalam acara perjusa - https://suzawa.blogspot.co.id.

Kegiatan Manasik

Program kesiswaan yang memberi pengalaman kepada siswa dalam praktek manasik haji - https://suzawa.blogspot.co.id.

Ibnu Hajar Fair

Kegiatan menampilkan karya siswa dalam setahun - https://suzawa.blogspot.co.id.

AesaQuis V.02

Media pengayaan dan pengenalan IT kepada siswa - https://suzawa.blogspot.co.id.

Kamis, 29 Juli 2021

MEMBUAT KOLASE BENTUK LINGKARAN (JUMAT, 30 JULI 2021)



Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh 

Apa kabar teman-teman Sholih-Sholihah Kelas KB? 

Semoga hari ini lebih semangat ya..

Kegiatan kita adalah membuat kolase bentuk lingkarang.

Alat dan bahan yang dibutuhkan :

- Kertas HVS

- Kertas origami

- Spidol

- Lem


Siapa yang sudah siap berkegiatan?

Teman-teman bisa melihat video berikut ini yah untuk membuat kolase 



selamat berkegiatan teman-teman

Syukron. Barakallahu fiikum

Jazakumullahu Khairan


ADAB TERHADAP ORANG TUA (JUMAT, 30 JULI 2021)


Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh 

Bagaimana kabarnya teman-teman Sholih-Sholihah Kelas KB?? 

Semoga selalu diberi kesehatan dan dalam lindungan Allah yaa Aamiin 

Salah satu ciri seorang muslim adalah memiliki adab yang baik. Hari ini kita akan belajar tentang adab kepada kedua orang tua, diantaranya yaitu :


1. Mendengarkan kata-kata orang tua.

2. Mematuhi semua perintah orang tua,

3. Memenuhi panggilan orang tua.

4. Merendah kepada mereka dengan penuh kasih sayang dan tidak menyusahkan.

5. Menghormati orang tua

6. Bertuturkata yang baik dan pelan.

7. Tidak boleh berkata "ah" kepada kedua orang tuanya

8. Mengasihi kedua orang tuanya atau menyayangi kedua orang tuanya.


Semoga teman-teman bisa mengaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari yah,, aamiin

Barakallahu fiikum 

Jazaakumullahu khairan 

 وعليكم السلام ورحمة الله وبركاته 


Selasa, 27 Juli 2021

ADAB BERIBADAH (SHALAT) KEPADA ALLAH SHALAT (KAMIS, 29 JULI 2021)

 


Diantara bnetuk Adab beribadah kepada Allah ketika kita sedang Shalat, yaitu :

1. Shalat tepat pada waktunya

2. Shalat di tempat yang bersih dan suci.

3. Shalat dengan menggunakan pakaian terbaik.

4. Shalat dengan khusyuk.

5. Membaca dzikir sesuai yang dijarakan oleh Rasulullah.

6. Memahami makna bacaan shalat.

Berikut adalah video pembelajarannya



Syukron jazaakumullahu khairan Telah menyaksikan dengan fokus pembelajaran hari ini

Semoga teman-teman bisa mengamalkan serta mengaplikasikan adab-adab beribada kepada Allah dalam kehidupan sehari-hari yah,, aamiin

Barakallahu Fiikum teman-teman

Jazakumullahu khairan.

MELIPAT KERTAS 1 LIPATAN DAN MENEMPEL KERTAS (RABU, 28 JULI 2021)

 


Assalamualaikum teman-teman..

Bagaimana kabarnya hari ini.. semoga sehat selalu yah..

Hari ini kita akan berkegiatan melipat kertas 1 lipatan & menempel
alat dan bahan yang dibutuhkan ;
- Kertas Origami
-Lem

- Kertas HVS

untuk lebih jelasnya teman-teman bisa menyimak video di bawah ini:



Barakallahu fiikum teman-teman
Jazakumullahu khairan 

Senin, 26 Juli 2021

MEROBEK dan MENEMPEL KERTAS (Selasa,27 JULI 2021)

 


Assalamualaikum teman-teman..

Bagaimana kabarnya hari ini.. semoga sehat selalu yah..

Hari ini kita akan berkegiatan meremas kertas
alat dan bahan yang dibutuhkan ;
- kertas/koran bekas
-lem
- kertas hvs

untuk lebih jelasnya teman-teman bisa menyimak video di bawah ini:


Barakallahu fiikum teman-teman
Jazakumullahu khairan 

Minggu, 25 Juli 2021

MATERI DINIYYAH : ADAB TERHADAP GURU (SENIN,26 JULI2021)


 


Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh

Bagaimana kabarnya teman-teman Sholih-Sholihah KB?
Semoga selalu diberi kesehatan dan dalam lindungan Allah subhanahu Wa Ta'ala Aamiin.

 
Sholih-Sholihah, di kegiata hari ini kita akan belajar tentang adab terhadap guru.

Adakah yang sudah tahu apa saja?

Berikut adalah adab-adab terhadap guru yang perlu kita terapkan ketika menuntut ilmu:

1. Mendoakan kebaikan untuk guru

Balaslah kebaikan dengan kebaikan pula. Salah satu hal yang dapat kita lakukan untuk membalas kebaikan guru adalah dengan mendoakannya. Rasulullah bersabda: “Apabila ada yang berbuat baik kepadamu maka balaslah dengan balasan yang setimpal. Apabila kamu tidak bisa membalasnya, maka doakanlah dia hingga engkau memandang telah mencukupi untuk membalas dengan balasan yang setimpal.” (HR Bukhari)

2. Tidak menggaduh di hadapan guru

Bagaimana rasanya ketika kita sedang berdiri menyampaikan sesuatu namun orang yang kita ajak berbicara malah mengobrol sendiri? Tidak enak bukan? Pun begitu dengan guru. Ketika mereka sedang menyampaikan sesuatu, maka dengarkanlah dengan seksama. “Saat kami sedang duduk-duduk di masjid, maka keluarlah Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam kemudian duduk di hadapan kami. Maka seakan-akan di atas kepala kami terdapat burung. Tak satu pun dari kami yang berbicara” (HR. Bukhari).

3. Menghormati hak guru

Guru juga memiliki hak-hak dalam mengajar, maka hargailah hak guru tersebut. “Bukanlah termasuk golongan kami, orang yang tidak menghormati orang yang tua, tidak menyayangi yang muda, dan tidak mengerti hak ulama kami.” (HR. Al-Bazzar 2718, Ahmad 5/323, lafadz milik Al-Bazzar. Dishahihkan oleh al-Albani dalam Shohih Targhib 1/117)

4. Merendahkan diri di hadapan guru

Rendah dirilah di hadapan guru, sebab orang yang sombong biasanya akan sulit menerima apa yang disampaikan oleh orang lain. Ibnu Jama’ah rahimahullah berkata: “Hendaklah seorang murid mengetahui bahwa rendah dirinya kepada seorang guru adalah kemuliaan, dan tunduknya adalah kebanggaan.” (Tadzkirah Sami’ hal. 88)

5. Duduk, bertanya, dan mendengarkan dengan baik

Di dalam majlis ilmu, lakukan segala sesuatunya dengan baik. Misalkan ingin bertanya, maka memohonlah ijin dengan sopan dan tidak menyelanya ketika berbicara. Syaikh Bakr Abu Zaid Rahimahullah di dalam kitabnya Hilyah Tolibil Ilm mengatakan, “Pakailah adab yang terbaik pada saat kau duduk bersama syaikhmu, pakailah cara yang baik dalam bertanya dan mendengarkannya.”

6. Bersabar terhadap kesalahan guru

Guru juga memiliki karakter yang berbeda-beda. Ada yang dengan lemah lembut, juga ada guru yang memiliki cara mengajar yang keras. Ketika sudah berniat untuk menuntut ilmu, maka sudah seharusnya kita bersabar dalam berjuang di dalamnya, termasuk bersabar terhadap guru kita. Jangan malah marah atau malas karena tidak ingin bertemu dengan guru yang tidak sesuai dengan yang kita harapkan. Al Imam As Syafi Rahimahullah mengatakan, “Bersabarlah terhadap kerasnya sikap seorang guru Sesungguhnya gagalnya mempelajari ilmu karena memusuhinya” Kewajiban menuntut ilmu tidak akan berhenti sampai kita mati. Maka pahamilah bagaimana adab yang seharusnya dilakukan terhadap guru. Agar ilmu yang kita peroleh menjadi berkah dan bermanfaat.

Semoga kita semua diberikan kemudahan dan keistiqamahan dalam mempelajari adab kepada guru dan mengaplikasikannya dalam kehidupan sehari-hari

MEREMAS KERTAS (SENIN,26 JULI 2021)

 


Assalamualaikum teman-teman..
Bagaimana kabarnya hari ini.. semoga sehat selalu yah..


Hari ini kita akan berkegiatan meremas kertas
alat dan bahan yang dibutuhkan ;
- kertas/koran bekas

untuk lebih jelasnya teman-teman bisa menyimak video di bawah ini




Barakallahu fiikum teman-teman
Jazakumullahu khairan 

MASA PENGENALAN LINGKUNGAN SEKOLAH (MPLS) (26 -30 JULI 2021)


السّلام عليكم ورحمةاللّه وبركاته

Selamat datang sholih sholihah di KB TK Islam Ibnu Hajar...

Bagaimana kabarnya KB?

Bagaiaman kabarnya TK A?

Bagaimana kabarnya TK B?

semoga dalam keadaan sehat, dan dalam lindungan Allah.

Siapa yang mau lihat sekolah?

siapa yang sudah rindu sekolah?

yuk kita lihat dan berkenalan dengan KB TK Islam Ibnu Hajar, simak video berikut ini yaa sholih sholihah...



Baarokallahu fiikum
Jazaakumullahu khairan
السّلام عليكم ورحمة اللّه وبركاته